Detail Pengumuman

Informasi / Pengumuman / Detail

PENGUMUMAN KELULUSAN SISWA SMA NEGERI 3 BALAESANG TAHUN 2022/2023

Admin Senin, 1 Mei 2023 23:26 WIB 0 Comments

ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ

Selamat datang di Pengumuman Kelulusan Siswa/Siswi SMA Negeri 3 Balaesang.  

pengumuman ini bersifat terbuka dan bisa di akses oleh siapa saja. maka dari itu, silahkan untuk melihat hasil kelulusan peserta didik kami. semoga pengumuman ini dapat memberikan informasi bahagia bagi siswa/siswi yang telah lama menunggu hasil kelulusannya.

pemberitahuan kepada seluruh siswa bahwa pihak sekolah bekerja sama dengan kepolisian balaesang agar menindak tegas para siswa yang melakukan konvio kelulusan. karena akan menggangu kenyamanan dan ketertiban lalulintas. maka dari itu, jika siswa kedapatan dalam melakukan konvoi, maka siswa tersebut langsung di tindak tegas oleh kepolisian balaesang dalam hal penindakan penahanan guna menertibkan konvio kelulusan sesuai dengan surat berikut.

pada tahun ini, SMA Negeri 3 Balaesang melaksanakan Ujian Akhir Sekolah (UAS) yang berjumlah 82 Orang dan hasil kelulusan dapat di lihat pada daftar berikut.

*) catatan, untuk bisa melihat hasil kelulusan, silahkan memasukkan nomor ujian pada kartu peserta ujian dengan contoh "18-02-028-01" lalu klik Submit, maka hasil kelulusan akan terdownload otomatis. terimakasih...!!!

 

SELAMAT BAGI SISWA YANG DINYATAKAN "LULUS" DALAM UJIAN AKHIR SEKOLAH (UAS) YANG MENJADI UJIAN PENGHUJUNG DI JENJANG SMA DI SMA NEGERI 3 BALAESANG.

DAN YANG BELUM BERUNTUNG ATAU DINYATAKAN "TIDAK LULUS" HARAP JANGAN BERKECIL HATI. KAMI DARI PIHAK SEKOLAH MASIH MEMBUKA PINTU PENDIDIKAN. BUKAN BERARTI ANDA TIDAK LAYAK UNTUK LULUS. TAPI TUHAN MASIH BERKEHENDAK ANDA MASIH PERLU PERBAIKAN LAGI. DEMIKIAN....


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru